Bisakah Obat Herbal Mengobati Kista Payudara?

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   18 Oktober 2019
Bisakah Obat Herbal Mengobati Kista Payudara?Bisakah Obat Herbal Mengobati Kista Payudara?

Halodoc, Jakarta - Bagi sebagian besar wanita, mendengar kata kista payudara dapat memberikan rasa takut dan khawatir. Bahkan, tidak sedikit yang mengira bahwa kista adalah kanker, padahal sebenarnya tidak demikian. Kista payudara lebih seperti tumor jinak yang muncul pada payudara. Meski begitu, kehadirannya dapat mengganggu penampilan dan kenyamanan. 

Kista juga mengacu pada pertumbuhan sel yang abnormal pada jaringan payudara dengan bentuk cairan yang memberikan dampak berupa rasa sakit pada payudara. Kondisi ini terjadi karena perubahan hormon sehingga tumbuh jaringan berserat mirip dengan bekas luka yang mengikat cairan pada tubuh. Kista membentuk benjolan yang berisi air dan ukurannya beragam, mulai dari kecil hingga besar. 

Obat Herbal untuk Obati Kista Payudara, Bisakah?

Kista payudara bisa terjadi pada setiap perempuan yang mengalami masa pubertas. Meski begitu, kelainan ini sering terjadi pada perempuan dengan usia antara 35 hingga 50 tahun yang belum mengalami masa menopause. Kista yang muncul bisa tunggal, bisa juga lebih dari satu dan kemunculan bisa saja hanya pada satu payudara atau keduanya. Meski begitu, biasanya kista ini akan menghilang dengan sendirinya setelah wanita menopause

Baca juga: Ini 8 Jenis Kista yang Perlu Diketahui

Meski begitu, kamu tetap saja diwajibkan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan ke dokter. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan penanganan yang tepat dan komplikasi yang tidak diinginkan pun tidak akan terjadi. Deteksi dini diperlukan untuk bisa segera memberikan penanganan. Namun, supaya lebih mudah, sebaiknya buat janji dulu dengan dokter langganan di rumah sakit terdekat

Penyebab dari kista payudara sendiri belum dapat dipastikan. Namun, diyakini bahwa kemunculannya berkaitan erat dengan peningkatan kadar hormon estrogen pada tubuh sampai pada level yang berlebihan. Gejalanya adalah ukuran benjolan yang cenderung meningkat sebelum masa haid, terdapat benjolan yang mudah bergerak pada payudara, dan munculnya rasa nyeri pada area payudara yang terdapat benjolan. 

Baca juga: Begini Cara Mencegah Kista Payudara

Meski bisa sembuh dengan sendirinya setelah wanita menjalani masa menopause atau ukurannya mengecil setelah haid, tentu saja kista bisa datang kembali. Oleh karena itu, dibutuhkan pengobatan untuk benar-benar menghilangkannya. Biasanya, cara yang sering dipilih adalah operasi pengangkatan kista payudara. Namun, kini tidak sedikit orang yang beralih pada obat herbal sebagai obat kista payudara. Benarkah bisa menyembuhkan?

Ternyata, ada dua obat herbal yang dipercaya mampu menyembuhkan kista payudara. Adalah daun sirsak dan  ekstrak kulit manggis yang sudah dimanfaatkan sebagai obat kista payudara dan penyakit kanker sejak zaman dahulu. Kulit manggis mengandung antioksidan yang terbilang tinggi, bahkan lebih dari kandungan yang ada pada vitamin C dan E. 

Xanthone, senyawa yang terkandung dalam kulit manggis dinilai efektif untuk menghilangkan kista payudara. Sementara daun sirsak dipercaya memiliki efek yang lebih positif dibandingkan dengan pengobatan medis kemoterapi. Bahkan, daun sirsak menjadi obat yang sudah digunakan oleh masyarakat Suku Indian di Amazon sejak ratusan tahun yang lalu. Dipercaya, ekstrak yang dihasilkan daun sirsak ini bisa membantu memperlambat pertumbuhan tumor maupun kanker. 

Baca juga: Jangan Tertukar, Ini Pengertian Kista dan Tumor Payudara

Namun, metode pengobatan herbal tidak selalu cocok dengan semua pengidap kista payudara. Jadi, kamu tetap harus bertanya dulu dan melakukan pengobatan medis ke dokter untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang lebih akurat. 

Referensi: 
NCBI. Diakses pada 2019. Natural Cures for Breast Cancer Treatment. 
Mayo Clinic. Diakses pada 2019. Breast Cysts.
Common Sense Home. Diakses pada 2019. Lumpy Breast? Cure Breast Cysts.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan