Berbagai Tanda yang Ditunjukkan Anjing saat Kesal

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   24 November 2021
Berbagai Tanda yang Ditunjukkan Anjing saat KesalBerbagai Tanda yang Ditunjukkan Anjing saat Kesal

“Anjing juga dapat merasa kesal karena suatu hal dan memberikan beberapa tanda saat perasaan ini dirasakannya. Namun, tidak semua pemilik anjing tahu seperti apa pertanda yang timbul. Sebagai pemilik anjing, kamu wajib mengetahuinya!”

Halodoc, Jakarta – Layaknya manusia, semua hewan juga bisa merasa kesal, termasuk juga anjing. Meski begitu, masih banyak pemilik hewan berbulu ini yang tidak tahu tanda-tanda anjing sedang kesal. Dengan mengetahui beberapa tandanya, mungkin kamu dapat melakukan sesuatu agar sikapnya menjadi lebih baik. Untuk mengetahui beberapa tandanya, baca ulasan berikut!

Beberapa Tanda Anjing sedang Kesal

Umumnya, anjing sebagian besar merasa antusias dengan segala hal yang dilakukan bersama dengan majikannya. Anjing akan menggoyang-goyangkan ekornya untuk menunjukkan rasa senangnya. Namun, saat anjing sedang merasa kesal, ia cenderung mengirimkan pertanda yang pasif-agresif. Apa saja ya kira-kira tanda anjing sedang kesal? Berikut beberapa tandanya:

1. Telinga yang Menggantung

Salah satu tanda yang paling mudah dikenali saat anjing sedang kesal adalah telinganya yang rata atau menggantung. Ia akan menggambarkan emosinya melalui bahasa tubuh. Jika kamu memperhatikan telinganya diratakan, kepalanya ditundukkan, atau mulutnya tertutup dengan bibir yang rapat, kemungkinan besar ia sedang merasa kesal. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggaruk kepala, terutama bagian telinganya sebagai cara meminta maaf.

2. Mengencingi Barang-Barang

Apakah kamu pernah menemui hewan kesayanganmu naik ke kasur untuk mengencingi bantal? Nah, itulah salah satu cara anjing menggambarkan rasa kesalnya tentang sesuatu. Hal lainnya yang dapat terjadi adalah anjing yang mengunyah sepatu atau barang-barang lainnya saat anjing sudah melewati masa anak-anak. Jangan kesal dan alangkah baiknya mencari tahu masalah yang terjadi dan memastikan ia memiliki mainan yang cukup agar tetap sibuk setiap hari.

3. Terus-Menerus Menguap

Anjing yang terus-menerus menguap belum tentu disebabkan karena ia mengantuk atau kurang tidur. Hal ini dapat menjadi perilaku yang timbul saat ia merasa kesal, stres, atau gelisah. Jika kamu melihat anjing yang terlalu sering menguap, cobalah untuk menghampiri hewan peliharaan kamu dan cari tahu apa yang membuatnya merasakan hal tersebut.

4. Menjilati Bibir Tanpa Ada Makanan Terlihat

Seekor anjing mengeluarkan liur saat melihat makanan lezat. Namun, jika tidak ada makanan di sekitarnya dan ia terus menjilati bibir dan hidungnya, bisa jadi ia merasa kesal atau marah. Dipercaya jika anjing berperilaku seperti ini saat dipeluk oleh anak-anak atau orang asing. Maka dari itu, cobalah untuk cepat menghentikan orang yang memeluk anjingmu dengan sopan dan berikan elusan ke kepalanya.

5. Menggeram

Geraman memang dapat diekspresikan dalam berbagai macam emosi, tetapi sebagian besar terjadi saat ia berusaha menunjukkan sedang kesal atau marah. Anjing yang menggeram berusaha untuk memberikan peringatan jika sesuatu yang dirasakannya sudah tidak tertahankan. Jika anjing menggeram saat kamu melakukan sesuatu padanya, berarti ia tidak menyukainya dan pastikan untuk berhenti.

Sekarang kamu tahu beberapa tanda anjing sedang kesal. Dengan mengetahui sikap tersebut, kamu jadi tahu perasaan yang sedang ia rasakan. Jangan biarkan masalah ini berlarut-larut yang mungkin saja menjadi masalah yang lebih besar. Selain itu, jangan sampai anjing tidak menuruti lagi perkataanmu dan bahkan menggigit kamu suatu saat.

Kamu juga dapat bertanya pada dokter hewan di Halodoc terkait ciri anjing yang sedang kesal atau marah. Untuk dapat melakukan interaksi ini, segera download aplikasi Halodoc dan kamu bisa berbincang dengan ahli medis di mana saja dan kapan saja. Maka dari itu, segera unduh aplikasi Halodoc sekarang juga!

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Cheatsheet. Diakses pada 2021. Surprising Signs That Mean Your Dog Is Secretly Mad at You.
Reader’s Digest. Diakses pada 2021. 15 Signs Your Dog Is Secretly Mad at You.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan