Berbagai Jenis Kubis dan Manfaatnya Bagi Tubuh

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   08 Oktober 2021
Berbagai Jenis Kubis dan Manfaatnya Bagi TubuhBerbagai Jenis Kubis dan Manfaatnya Bagi Tubuh

“Jika kamu sedang memulai diet atau pola makan sehat, kubis adalah pilihan awal yang baik. Makanan ini sangat mudah ditemui, rasanya enak, dan mudah juga untuk dikonsumsi. Kamu bisa mengolahnya menjadi salad atau kimchi. Sejumlah manfaat kesehatan juga dapat dirasakan dari kubis, mulai dari baik untuk kesehatan jantung hingga kesehatan pencernaan.”

Halodoc, Jakarta – Kubis sering dikelompokkan ke dalam kategori yang sama dengan selada karena penampilannya yang mirip. Namun, sebenarnya keduanya hasil dari persilangan. Sayuran kubis terkenal kaya akan nutrisi bermanfaat. Jika kamu sedang mulai mencoba memperbaiki pola makan, mengonsumsi kubis adalah pilihan yang baik. 

Kubis diketahui dapat membantu melindungi tubuh dari radiasi, mencegah kanker, dan mengurangi risiko penyakit jantung. Ada beberapa jenis dan variasi kudis dalam warna hijau ke merah dan ungu, dan daunnya ada yang halus atau berkerut. Jika tertarik mulai mengonsumsi kubis, sebaiknya mulailah kenali jenis dan manfaat kubis secara keseluruhan.

Baca juga: 5 Tanda Awal Gagal Ginjal yang Perlu Diketahui

Berbagai Jenis Kubis

Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran dari segala jenis dikaitkan dengan penurunan risiko banyak kondisi kesehatan yang merugikan. Banyak penelitian menunjukkan bahwa banyak mengonsumsi kubis menurunkan risiko diabetes, obesitas, penyakit jantung, dan kematian secara keseluruhan. 

Berikut jenis-jenis kubis yang menarik untuk diketahui:

  • Kubis hijau.
  • Kubis ballhead Denmark.
  • Kubis cannonball.
  • Kubis gonzales.
  • Kubis savoy.
  • Kol merah.
  • Kubis putih Belanda.
  • Kubis parel.
  • Napa kubis.
  • Bok Choy.
  • Kale.
  • Kubis Tuscan.
  • Kubis raja.
  • Kubis Portugis.

Manfaat Kubis untuk Kesehatan Tubuh

Sayuran ini bisa tumbuh di seluruh dunia dan dapat ditemukan dalam berbagai hidangan. Contohnya salad atau kimchi. Lantas, apa saja sih manfaat kubis untuk kesehatan tubuh? 

  1. Mengandung Banyak Nutrisi Penting

Kubis mengandung vitamin A, zat besi, vitamin B6, dan folat. Nutrisi tersebut penting untuk banyak proses penting dalam tubuh. Contohnya metabolisme energi dan fungsi normal sistem saraf. Antioksidan di dalamnya melindungi tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. 

  1. Baik untuk Kesehatan Jantung

Anthocyanin dalam kubis diduga dapat membantu melindungi tubuh dari kanker dan menekan peradangan, penyebab penyakit kardiovaskular. Kandungan polifenol yang tinggi dalam kubis juga dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Mereka bekerja dengan mencegah penumpukan trombosit dan mengurangi tekanan darah. 

Baca juga: Terlalu Banyak Kalsium, Hati-Hati Batu Ginjal

  1. Baik untuk Kekebalan Tubuh dan Pencernaan

Cara populer untuk mengonsumsi kubis adalah dalam bentuk fermentasi seperti asinan kubis dan kimchi ala masakan Korea. Makanan tersebut mengandung probiotik yang baik untuk sistem kekebalan dan pencernaan. 

  1. Dapat Menurunkan Tekanan Darah

Kubis merah adalah sumber potasium yang sangat baik. Makan lebih banyak kubis yang kaya kalium adalah cara yang baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Selain itu, kubis juga dapat menjaga tekanan darah dalam kisaran yang sehat. 

  1. Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol

Kubis mengandung zat yang telah terbukti menurunkan kadar kolesterol LDL “jahat”, yaitu serat larut dan sterol tumbuhan. Serat larut terbukti membantu menurunkan kadar kolesterol LDL dengan mengikat kolesterol dalam usus, dan menjaganya agar tidak diserap ke dalam darah.

  1. Mudah Dikonsumsi

Selain sehat, kubis juga enak dan mudah dikonsumsi. Kubis bisa dimakan mentah, dimasak, atau ditambahkan ke berbagai macam hidangan, seperti salad, sup, dan semur. Sayuran serbaguna ini juga dapat difermentasi dan dibuat jadi asinan kubis atau kimchi, yang saat ini kian populer berkat drama Korea.

Baca juga: Cari Tahu Pentingnya Fungsi Ginjal bagi Tubuh

Kubis adalah makanan yang sangat sehat. Mereka memiliki banyak nutrisi dan banyak mengandung vitamin C dan K. Dengan begitu banyak variasi jenis dan manfaat kesehatannya bagi tubuh, masukkanlah  kubis ke dalam menu harianmu, ya.

Jika sedang menjalani diet atau baru memulai pola makan sehat, kamu juga bisa tanyakan pada dokter spesialis gizi di aplikasi Halodoc seperti apa manfaat potensial dari kubis. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg
Referensi:
Kitchen Stories. Diakses pada 2021. The Ultimate Guide to Cabbage: 11 Varieties and How to Use Them
Healthline. Diakses pada 2021. 9 Impressive Health Benefits of CabbageMedical News Today. Diakses pada 2021. The health benefits of cabbage