Begini Cara Tepat Menggunakan Disinfektan di Rumah

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   01 September 2021
Begini Cara Tepat Menggunakan Disinfektan di RumahBegini Cara Tepat Menggunakan Disinfektan di Rumah

“Membersihkan rumah adalah hal yang wajib dilakukan rutin untuk mencegah penularan penyakit di rumah. Apalagi di masa pandemi COVID-19, membersihkan rumah dengan cairan disinfektan juga penting dilakukan. Namun tetap ada hal-hal yang perlu diperhatikan supaya pembersihan dilakukan dengan benar dan aman.”

Halodoc, Jakarta – Membersihkan rumah dan peralatan rumah tangga dengan cairan disinfektan adalah cara tepat untuk mengurangi jumlah kuman di permukaan dan mengurangi risiko infeksi COVID-19 dari permukaan. Dalam kebanyakan situasi, cairan pembersih biasa saja mampu menghilangkan sebagian besar partikel virus di permukaan. Namun, disinfektan akan dibutuhkan saat seseorang di rumah sedang sakit atau jika seseorang yang positif COVID-19 telah berada di rumah dalam 24 jam terakhir.

Lantas, bagaimana cara menggunakan disinfektan yang benar di rumah? Simak beberapa tipsnya berikut!

Baca juga: Ini Cara Membunuh Virus Corona di Rumah Menurut Para Ahli

Kapan dan Bagaimana Cara Membersihkan Rumah dengan Disinfektan

Berikut ini waktu yang tepat dan tata cara membersihkan rumah dengan cairan disinfektan:

  • Bersihkan permukaan yang sering disentuh secara teratur dan setelah ada tamu di rumah.
  • Fokus pada permukaan dengan sentuhan tinggi seperti gagang pintu, meja, pegangan, sakelar lampu, dan meja.
  • Bersihkan permukaan lain di rumah saat ia terlihat kotor atau sesuai kebutuhan. Bersihkan lebih sering jika orang-orang di rumah lebih mungkin sakit parah akibat COVID-19. Kamu juga wajib menggunakan disinfektan untuk kasus ini. 
  • Bersihkan permukaan menggunakan produk yang sesuai untuk setiap permukaan, dengan mengikuti petunjuk pada label produk.

Jika kamu membutuhkan produk disinfektan, kini kamu bisa mendapatkannya di Halodoc. Kini beli desinfektan dan produk kesehatan lainnya juga lebih mudah karena bisa kamu lakukan di rumah. Pesanan kamu pun bisa segera tiba kurang dari satu jam. 

Baca juga: Intip Cara Sterilisasi Kamar Usai Isolasi Mandiri 

Cara Membersihkan Rumah Ketika Seseorang Sakit

Disinfeksi rumah segera ketika seseorang sakit atau jika seseorang yang positif COVID-19 telah berada di rumah dalam 24 jam terakhir. Disinfektan membunuh kuman yang tersisa di permukaan dan mengurangi penyebaran kuman. Jika kamu merawat seseorang yang memiliki COVID-19, ketahui instruksi tepat penggunaan disinfektan berikut ini: 

  • Pastikan untuk selalu mengikuti petunjuk pada label.
  • Label berisi petunjuk tentang cara menggunakan produk dan petunjuk khusus untuk menjaga kamu tetap aman. Jauhkan disinfektan dari jangkauan anak-anak. Periksa label untuk mengetahui alat pelindung diri (APD) apa yang diperlukan untuk menggunakan produk dengan aman (seperti sarung tangan, kacamata, atau kaca mata pelindung).
  • Bersihkan permukaan yang terlihat kotor dengan pembersih rumah tangga yang mengandung sabun atau deterjen sebelum mendisinfeksi. Ini dilakukan jika produk disinfektan tidak memiliki bahan pembersih.
  • Baca label untuk memastikannya memenuhi kebutuhan.
  • Jika produk tidak mampu atau tidak mengklaim bahwa mereka mampu membersihkan atau membunuh virus SARS-CoV-2, maka larutan pemutih dapat digunakan jika sesuai untuk permukaan.
  • Banyak produk merekomendasikan untuk menjaga permukaan tetap basah dengan disinfektan untuk jangka waktu tertentu, jadi pastikan membaca petunjuk dengan baik. 
  • Pastikan ventilasi yang memadai saat menggunakan disinfektan dengan menjaga pintu dan jendela tetap terbuka dan gunakan kipas angin untuk membantu meningkatkan aliran udara.
  • Setelah disinfeksi, segera cuci tangan dengan sabun dan air selama 20 detik. Pastikan untuk segera mencuci tangan setelah melepas sarung tangan.
  • Jika sabun dan air tidak tersedia dan tangan tidak terlihat kotor, gunakan pembersih tangan yang mengandung alkohol minimal 60 persen. Jika tangan terlihat kotor, selalu cuci tangan dengan sabun dan air setidaknya selama 20 detik.

Baca juga: Ternyata, Rajin Membersihkan Rumah Bisa Bikin Panjang Umur

Hal Lain yang Perlu Diperhatikan Mengenai Disinfektan Berbahan Kimia 

Selain beberapa aturan di atas, ada juga beberapa hal lain yang perlu kamu perhatikan saat menggunakan produk disinfektan berbahan kimia: 

  • Jika pengenceran dengan air diperlukan, maka gunakan air pada suhu kamar (kecuali ada petunjuk khusus pada label).
  • Beri label larutan pembersih atau disinfektan yang diencerkan.
  • Simpan dan gunakan bahan kimia jauh dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
  • Jangan mencampur produk atau bahan kimia.
  • Jangan makan, minum, bernapas, atau menyuntikkan produk pembersih dan disinfeksi ke dalam tubuh atau mengoleskannya langsung ke kulit karena dapat menyebabkan kerusakan serius.
  • Jangan menyeka atau memandikan orang atau hewan peliharaan dengan produk pembersih dan disinfeksi permukaan.
  • Pertimbangan khusus harus dibuat untuk penderita asma. Beberapa produk pembersih dan disinfeksi dapat memicu asma. 
Referensi:
Centers for Disease Control and Prevention. Diakses pada 2021. Cleaning and Disinfecting Your Home.
Safe Work Australia. Diakses pada 2021. Cleaning & Disinfecting. 
UNICEF Indonesia. Diakses pada 2021. Cleaning and Hygiene Tips to Help Keep the COVID-19 Virus Out of Your Home.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan