Bagaimana Cara Meredakan Vertigo di Rumah?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   15 Februari 2021
Bagaimana Cara Meredakan Vertigo di Rumah?Bagaimana Cara Meredakan Vertigo di Rumah?

Halodoc, Jakarta - Vertigo termasuk salah satu penyakit yang dapat mengganggu aktivitas seharian saat kambuh. Kamu dapat mengalami penyakit ini saat beraktivitas atau bahkan ketika beristirahat. Tentu lebih kesal saat gangguan ini terjadi di pagi hari saat bangun tidur karena dapat membuat semua rencana menjadi berantakan. Maka dari itu, kamu harus tahu cara jitu untuk meredakan vertigo di rumah. Ketahui beberapa caranya pada ulasan berikut ini!

Cara Efektif untuk Meredakan Vertigo

Vertigo adalah penyakit yang dapat menyebabkan sensasi berputar dan pusing, bahkan merasa mual. Perasaan ini dapat terjadi saat tubuh bergerak atau bahkan sedang diam. Saat vertigo terjadi, otak merasa tubuh dalam keadaan tidak seimbang padahal sebenarnya tidak. Ketika merasa pusing, ada baiknya untuk segera duduk untuk mengurangi kemungkinan terluka ketika jatuh.

Baca juga: Langkah-Langkah Meredakan Gejala Vertigo di Rumah

Biasanya, vertigo adalah gejala yang timbul dari kondisi medis yang mendasarinya bahkan beberapa kondisi berbeda. Setiap kasus dapat berbeda-beda, ada seseorang yang hanya mengalami penyakit ini hanya satu kali, tetapi orang lain mengalami vertigo berulang hingga penyebab utamanya benar-benar ditemukan. Maka dari itu, jika vertigo semakin sering terjadi, cobalah untuk melakukan pemeriksaan segera.

Untuk meredakan vertigo, ada beberapa obat yang efektif, tetapi jika benar-benar diperlukan. Utamanya, seseorang dapat melakukan pengobatan alami yang dapat bekerja dengan baik tanpa efek samping dan bisa dilakukan di rumah. Hal ini juga dapat mengurangi efek samping dari bahan kimia yang mungkin timbul karena terlalu banyak mengonsumsi obat. Lalu, bagaimana cara meredakan vertigo yang efektif? Berikut ini beberapa caranya:

1. Manuver Epley

Salah satu cara yang paling umum untuk meredakan vertigo adalah dengan teknik manuver Epley. Cara ini dilakukan dengan serangkaian langkah sebelum tidur setiap malam hingga gejala vertigo hilang paling tidak selama 24 jam. Metode ini dapat dilakukan sebanyak 3 kali sehari agar rasa pusing benar-benar hilang. Jika gejala vertigo terjadi pada telinga bagian kiri, cara melakukannya dengan:

  • Duduk di tepi tempat tidur dan memutar kepala 45 derajat ke kiri.
  • Berbaring dengan cepat dan posisi kepala tetap terjaga.
  • Diam pada posisi tersebut selama 30 detik.
  • Lalu putar kepala kira-kira 90 derajat ke arah kanan tanpa mengangkatnya dan tahan selama 30 detik.
  • Putar kepala dan seluruh tubuh ke sisi kanan, lalu lihat ke bawah selama 30 detik.
  • Perlahan-lahan duduk dan tetap di posisi ini selama beberapa menit.

Lalu, jika vertigo mulai terjadi dari bagian telinga kanan, lakukan semua gerakan ini dengan cara sebaliknya. Metode manuver Epley memang terkenal efektif untuk mengatasi gangguan keseimbangan tersebut. Meski begitu, pemeriksaan kesehatan juga penting untuk dilakukan jika gangguan ini semakin sering terjadi.

Baca juga: Pertolongan Pertama untuk Meredakan Vertigo

2. Manuver Semont

Cara lainnya untuk meredakan vertigo adalah dengan metode manuver Semont. Metode latihan rumahan ini mirip dengan manuver Epley, tetapi tidak membutuhkan banyak kelenturan leher. Berikut ini cara yang dilakukan jika pusing timbul dari telinga bagian kiri:

  • Pertama, duduk di tepi tempat tidur dan putar kepala 45 derajat ke kanan.
  • Dengan cepat berbaring ke sisi kiri dan tahan posisi ini selama 30 detik.
  • Bergerak cepat untuk berbaring ke sisi kanan dan jangan ubah arah kepala.
  • Jaga posisi kepala tetap di sudut 45 derajat dan berbaring serta menghadap ke lantai selama 30 detik.
  • Bangun perlahan ke posisi duduk dan tunggu selama beberapa menit.

Untuk melakukan gangguan yang awalnya terjadi di bagian kanan telinga, balikkan saja gerakan ini. Kamu dapat melakukan gerakan ini tiga kali sehari hingga vertigo yang menyerang tidak timbul lagi selama 24 jam.

Sekarang kamu tahu beberapa cara yang ampuh untuk meredakan vertigo di rumah. Memang dua gerakan tersebut efektif, tetapi kamu juga harus melakukan perubahan pada kebiasaan sehari-hari. Salah satunya adalah tetap menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan lebih banyak mengonsumsi air putih setiap harinya. Cara ini dipercaya dapat menekan tingkat kekambuhan dari vertigo.

Baca juga: Terapi Vertigo Ini Bisa Kamu Lakukan di Rumah!

Jika kamu merasa vertigo menjadi lebih sering terjadi, ada baiknya untuk segera memeriksakan diri ke ahli medis berpengalaman yang ada di rumah sakit. Kamu dapat melakukan penjadwalan pemeriksaan di rumah sakit melalui aplikasi Halodoc. Cukup dengan download aplikasi Halodoc, tentukan waktu yang diinginkan dan dokter yang berpengalaman, pesananmu langsung terpesan tanpa kesulitan.


Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2021. What are the home remedies for vertigo?
Web MD. Diakses pada 2021. Home Remedies for Vertigo.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan