Ampuhkah Daging Kambing untuk Pengidap Darah Rendah?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   01 Agustus 2020
Ampuhkah Daging Kambing untuk Pengidap Darah Rendah?Ampuhkah Daging Kambing untuk Pengidap Darah Rendah?

Halodoc, Jakarta – Kamu mungkin sudah sering mendengar bahwa mengonsumsi daging kambing terlalu banyak dapat menyebabkan darah tinggi. Bila benar demikian, maka mengonsumsi daging kambing semestinya dapat membantu pengidap darah rendah untuk mengembalikan tekanan darah ke tingkat yang normal. Namun, dapatkah daging kambing membantu mengatasi darah rendah? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Nyatanya, daging kambing tidak terbukti memiliki efek secara langsung untuk menaikkan tekanan darah lho. Sementara daging merah pada umumnya diketahui memiliki lemak jenuh yang tinggi yang dapat meningkatkan kadar kolesterol dan penyakit jantung, sedangkan daging kambing dikatakan memiliki kadar lemak jenuh yang sangat rendah dan tidak akan membahayakan kesehatan jantung kamu. Rendahnya kadar lemak jenuh dalam daging kambing dikatakan justru dapat memperbaiki kadar kolesterol darah dan meredakan peradangan.

Lantas, mengapa daging kambing disebut dapat menyebabkan tekanan darah tinggi? Jawabannya terdapat pada pengolahan daging yang tidak tepat. Di Indonesia, daging kambing sering diolah dengan cara digoreng, dipanggang, atau dibakar menjadi sate dan kambing guling. 

Nah, ketiga cara memasak tersebut dapat meningkatkan kalori dalam makanan. Selain itu, teknik memasak ini biasanya membutuhkan minyak goreng, mentega atau margarin yang kemudian berubah menjadi lemak dan diserap oleh daging. 

Panas dari menggoreng atau memanggang menyebabkan kadar air dalam makanan menguap dan digantikan oleh lemak yang berasal dari minyak. Minyak yang diserap oleh daging membuat makanan tersebut memiliki kalori tinggi. 

Proses masak tersebut dapat meningkatkan jumlah kalori hingga mencapai 64 persen! Nah, asupan kalori yang tinggi inilah yang dapat diubah dalam tubuh menjadi lemak yang dari waktu ke waktu dapat menumpuk di pembuluh darah dan meningkatkan tekanan darah.

Jadi, kesimpulannya, daging kambing tidak dapat menaikkan tekanan darah, sehingga mengonsumsi daging kambing bukanlah cara yang tepat bagi pengidap darah rendah untuk mengatasi kondisinya tersebut.

Baca juga: Daging kambing Vs Daging sapi, Lebih Sehat Mana?

Bolehkah Pengidap Darah Rendah Mengonsumsi Daging Kambing?

Pengidap darah rendah boleh-boleh saja bila ingin mengonsumsi daging kambing, tetapi sebaiknya tidak dengan tujuan untuk mengatasi tekanan darah rendah, melainkan untuk mendapatkan berbagai nutrisi dari daging tersebut.

Semakin banyak pakar yang mengatakan bahwa daging kambing memiliki sejumlah gizi yang bermanfaat. Memiliki kalori, total lemak, lemak jenuh dan kolesterol yang lebih rendah daripada daging tradisional, daging kambing memiliki tingkat zat besi yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan daging sapi, babi, domba dan ayam dalam porsi yang sama. Daging kambing juga mengandung kadar kalium yang lebih tinggi dengan kadar natrium lebih rendah.

Tidak hanya menawarkan nilai gizi yang lebih, daging kambing juga dapat memberikan sejumlah manfaat kesehatan, antara lain:

  • Dapat Membantu Menjaga Berat Badan yang Sehat 

Daging kambing memiliki kandungan lemak dan kalori yang lebih rendah daripada daging lainnya, sehingga cocok untuk dikonsumsi bagi kamu yang sedang diet.

  • Dapat Dikonsumsi Secara Teratur

Daging kambing juga mengandung kolesterol yang sangat sedikit, sehingga bisa dikonsumsi secara teratur.

  • Baik Bagi Pengidap Anemia 

Daging kambing juga mengandung zat besi yang lebih tinggi daripada ayam. Zat besi adalah nutrisi yang penting terutama bagi wanita. Kekurangan zat besi diketahui dapat menyebabkan anemia.

Baca juga: Serupa tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Kurang Darah & Darah Rendah

  • Membantu Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Harian

Daging kambing juga dikemas dengan protein dan nutrisi penting lainnya yang dibutuhkan tubuh setiap hari.

  • Membantu Menurunkan Berat Badan

Daging kambing mengandung vitamin B yang dikenal dapat membantu seseorang secara efektif untuk membakar lemak. Jadi, mengonsumsi sedikit porsi daging baik bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan.

  • Menjaga Kulit Tetap Sehat

Daging kambing juga dilengkapi dengan vitamin B12 yang dikenal dapat membantu kamu untuk mendapatkan kulit yang sehat.

Tips Mengonsumsi Daging Kambing Bagi Pengidap Darah Rendah

Untuk mendapatkan sejumlah nutrisi dan manfaat baik dari daging kambing seperti di atas, kamu yang mengidap darah rendah dianjurkan untuk memilih daging kambing yang tidak mengandung banyak lemak bila ingin mengonsumsinya. Selain itu, olahlah daging kambing dengan cara dikukus atau direbus. Sebisa mungkin, hindari memasak daging kambing dengan cara dibakar atau digoreng.

Baca juga: Cara Memasak Sehat Tanpa Minyak

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai makanan apa yang baik untuk dikonsumsi pengidap darah rendah, tanyakan saja pada ahlinya dengan menggunakan aplikasi Halodoc. Melalui Video/Voice Call dan Chat, kamu bisa menghubungi dokter untuk bertanya apa saja seputar kesehatan kapan dan di mana saja tanpa perlu ke luar rumah. Yuk, download Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.

Referensi:
Times of India. Diakses pada 2020. Nutritional facts about goat meat you should know.
Brillio. Diakses pada 2020. Goat Meat Is Not The Cause Of Your Hypertension.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan