7 Pilihan Olahraga Anak Muda Kekinian yang Menyehatkan
“Ada banyak sekali pilihan olahraga anak muda zaman sekarang yang mudah untuk dilakukan. Beberapa contohnya adalah Freeletics dan Aqua Yoga.”
Halodoc, Jakarta – Di zaman yang sudah serba modern ini, ada banyak sekali pilihan olahraga yang bisa dilakukan. Selain itu, tren dari aktivitas fisik ini juga banyak memengaruhi kebiasaan masyarakat, terutama anak muda. Maka dari itu, perlu tahu berbagai pilihan olahraga anak muda zaman sekarang yang sedang tren untuk dilakukan di sini!
Berbagai Olahraga Anak Muda yang Mengikuti Tren
Tren terkini, ditambah pengaruh pandemi sebelumnya, membuat banyak orang menghabiskan waktu di dalam rumah. Kondisi ini kemudian memengaruhi aktivitas fisik yang dilakukan sehari-hari dan itu meliputi kegiatan olahraga.
Omong-omong soal olahraga, ada banyak pilihan lokasi bagi anak muda zaman sekarang untuk melakukannya. Mereka tak melulu harus pergi repot-repot ke tempat yang luas karena di rumah bisa menjadi pilihan cermat.
Adapun list olahraga anak muda di bawah ini sudah menjadi rutinitas harian dan bahkan gaya hidup. Maka dari itu, penting untuk tahu berbagai tren olahraga kekinian yang sedang marak dilakukan oleh anak muda. Berikut beberapa daftarnya:
1. Freeletics
Salah satu olahraga anak muda zaman sekarang adalah Freeletics. Olahraga ini dilakukan dengan modal matras dan juga berat badan sendiri. Sistem dari olahraga ini menggabungkan metode High Intensity Training (HIT) dan High Intensity Interval Training (HIIT). Tentunya manfaat yang bisa didapatkan oleh tubuh terbilang maksimal. Sesi latihan dari Freeletics hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit dan hasilnya maksimal.
2. Aqua Yoga
Aqua Yoga juga termasuk salah satu olahraga anak muda zaman sekarang. Olahraga ini adalah jenis yoga yang mengharuskan seseorang masuk ke dalam air. Ada berbagai macam manfaat yang bisa didapatkan dari olahraga ini, seperti mengatasi masalah punggung. Sebab, aktivitas ini dapat membuat tulang dan sendi menjadi rileks. Sama seperti yoga pada umumnya, ketenangan jiwa juga didapatkan saat melakukannya. Selain aqua yoga, kamu juga bisa mencoba pound fit. Baca manfaat dan tips melakukannya di artikel: “Ini 9 Manfaat Olahraga Pound Fit Bagi Kesehatan Tubuh.”
3. Lari Mundur
Jenis olahraga anak muda lainnya yang sedang tren adalah lari munduh. Aktivitas fisik ini tentu membingungkan untuk dilakukan. Namun, olahraga ini semakin populer dilakukan, terutama untuk seseorang yang sedang rehabilitasi setelah cedera. Beberapa cedera yang direkomendasikan untuk melakukan aktivitas ini adalah hamstring, punggung bawah, dan kerusakan sendi di lutut.
4. TRX
TRX, atau Total Body Resistance Exercise, adalah olahraga yang dilakukan dengan tali khusus untuk melatih ketahanan tubuh. Aktivitas ini memungkinkan kamu berlatih melawan berat badan sendiri. Suspensi dari aktivitas ini dirancang dengan tali, pegangan, penyangga kaki, dan bantalan khusus. Namun, produk untuk melakukan olahraga ini tidak mudah, berada di kisaran $190 sampai $250.
5. Anti Gravity Yoga
Anti Gravity Yoga, atau disebut juga Aerial Yoga, adalah jenis yoga yang dilakukan di sebuah tali yang digantung di langit-langit. Tali ini dirancang khusus untuk menopang punggung dan pinggang. Dengan begitu, tubuh bisa membuat gerakan ayunan alami yang baik untuk melakukan melatih kelenturan dan keseimbangan tubuh.
6. Megaformer
Olahraga anak muda zaman sekarang ini adalah Megaformer. Aktivitas fisik ini dilakukan dengan mesin kebugaran dan pegas yang dapat membentuk dan menurunkan berat badan. Olahraga ini melibatkan latihan tubuh total yang memadukan ide pembentukan tubuh, dari Pilates, latihan kekuatan, dan kardio. Kalau kamu penasaran, coba deh sesekali!
7. Muay Thai
Olahraga asal Thailand ini memang sedang digemari oleh anak muda. Pasalnya, ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan oleh tubuh, seperti kulit menjadi kencang dan tentu saja membakar kalori berlebih. Selain itu, olahraga ini bisa juga meningkatkan kemampuan kamu untuk mempertahankan diri dari banyak hal.
Itulah beberapa olahraga anak muda zaman sekarang yang mungkin belum banyak orang tahu. Beberapa ada yang bisa dilakukan tanpa mengeluarkan modal apapun, tetapi ada juga yang membutuhkan uang banyak. Selain itu, peralatan yang dibutuhkan untuk aktivitas fisik tersebut mungkin masih terbatas di Indonesia.
Baca juga: Ter-Update! Ini 6 Pilihan Olahraga Anak Muda Zaman Now
Lalu, jika kamu memiliki pertanyaan terkait berbagai olahraga anak muda yang kekinian, dokter dari Halodoc bisa menjawabnya melalui fitur tanya dokter. Dengan download aplikasi Halodoc, segala kemudahan dalam akses kesehatan bisa didapatkan hanya dengan penggunaan smartphone di tangan. Maka dari itu, gunakan aplikasinya sekarang juga!
Referensi:
Freeletics. Diakses pada 2022. What is Freeletics? An overview of bodyweight training.
Very Well Fit. Diakses pada 2022. How TRX Training Improves Strength, Balance, and Flexibility.
Byrdie. Diakses pada 2022. Megaformer Workouts Might Be Everything You’ve Been Looking For.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan