6 Rekomendasi Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Surabaya
“Penting bagi para pengidap kondisi atau penyakit tertentu seperti obesitas, diabetes, hingga penyakit jantung untuk rutin memeriksakan diri ke dokter penyakit dalam. Hal ini bertujuan agar penyakit atau kondisi tersebut dapat senantiasa terkendali, sehingga risiko komplikasi pun berkurang. Nah, jika kamu merupakan salah satunya dan tinggal di Surabaya, ketahuilah enam rekomendasi dokter spesialis penyakit dalam di sini!”
Halodoc, Jakarta – Dokter spesialis penyakit dalam atau yang juga disebut internis, merupakan seorang spesialis yang berperan dalam mendiagnosis, mengobati dan merawat orang dewasa dan lansia yang memiliki kondisi kesehatan tertentu hingga penyakit yang kompleks. Contohnya seperti pengidap hipertensi, obesitas, diabetes, hingga penyakit jantung yang fatal jika dibiarkan tanpa penanganan.
Nah, sebagai bagian dari penerapan pola hidup sehat yang tepat, jika kamu mengidap beberapa kondisi atau penyakit yang kompleks tersebut, penting untuk rutin memeriksakan diri ke dokter penyakit dalam. Tujuannya tentu saja agar kondisi yang kamu idap, dapat terkendali dan tertangani dengan baik.
Jika kamu tinggal di Surabaya, Jawa Timur dan bingung harus memeriksakan diri ke dokter spesialis penyakit dalam mana, rekomendasi beberapa dokter penyakit dalam di aplikasi Halodoc ini tentunya dapat dijadikan pilihan. Berikut di antaranya, yaitu:
1. Dr. Decsa Medika Hertanto Sp.PD
Beliau merupakan lulusan Universitas Airlangga pada tahun 2011 silam. Hingga saat ini Dr. Decsa Medika Hertanto Sp.PD berpengalaman sebagai dokter spesialis penyakit dalam selama 11 tahun. Nah, bagi kamu yang tinggal di area Jl. Mayjen Prof. Dr. Moestopo No.6-8, Airlangga, Kec. Gubeng dan sekitarnya, dokter yang satu ini dapat dijadikan sebagai rekomendasi. Dirinya aktif membuka praktik di RSUD Dr. Soetomo, Surabaya.
2. Dr. Irene Saveria Sp.PD
Berpengalaman selama 12 tahun, Dr. Irene Saveria Sp.PD merupakan lulusan Universitas Wijaya Kusuma pada 2010 silam. Kemudian, dirinya melanjutkan studinya pada Universitas Brawijaya, kemudian lulus pada tahun 2017. Saat ini dirinya aktif membuka praktik di RS Manyar Medical Centre, sehingga bagi kamu yang tinggal di Manyar Sabrangan dan sekitarnya, Dr. Irene Saveria Sp.PD dapat kamu jadikan sebagai pilihan.
3. Dr. Ardyarini Dyah Savitri Sp.PD
Berpengalaman selama 17 tahun, Dr. Ardyarini Dyah Savitri Sp.PD merupakan lulusan Universitas Airlangga pada tahun 2005. Kemudian, dirinya melanjutkan studinya di universitas yang sama dan lulus pada tahun 2016 silam. Dokter yang satu ini dapat dijadikan sebagai pilihan bagi kamu yang tinggal di area Jemur Wonosari dan sekitarnya. Hal ini lantaran Dr. Ardyarini Dyah Savitri Sp.PD aktif membuka praktik dan melayani pasiennya di RS Islam Jemursari.
4. Dr. Dana Pramudya Sp.PD
Berbekal pengalaman selama 13 tahun, dirinya merupakan lulusan Universitas Airlangga pada tahun 2009, dan tahun 2017 setelah melanjutkan studinya. Dr. Dana Pramudya Sp.PD merupakan dokter yang aktif melayani pasien dan membuka praktik di RSUD dr. Soetomo. Maka dari itu, dokter yang satu ini cocok untuk dijadikan pilihan bagi kamu yang tinggal di area Jl. Mayjen Prof. Dr. Moestopo No.6-8, Airlangga, Kec. Gubeng.
5. Dr. Rio Azadi Sp.PD
Beliau merupakan lulusan Universitas Airlangga yang lulus pada tahun 2009 silam. Kemudian, Dr. Rio Azadi Sp.PD melanjutkan studinya di universitas yang sama dan lulus pada tahun 2018. Berpengalaman selama 13 tahun, tentu Dr. Rio Azadi Sp.PD juga dapat dijadikan pilihan untukmu. Terutama jika kamu tinggal di area Sememi, Kec. Benowo dan sekitarnya, karena dokter Dr. Rio Azadi Sp.PD aktif membuka praktik di RSUD Bhakti Dharma Husada, Surabaya.
6. Dr. Laura Ester Dairi M.Ked(PD), Sp.PD
Berbekal pengalaman selama 10 tahun, Dr. Laura Ester Dairi M.Ked(PD), Sp.PD merupakan salah satu rekomendasi dokter yang sesuai. Beliau merupakan lulusan universitas Sumatera Utara pada tahun 2012, dan tahun 2020 silam setelah kembali melanjutkan studinya. Saat ini, Dr. Laura Ester Dairi M.Ked(PD), Sp.PD aktif membuka praktik di RS Bhayangkara H.S Samsoeri Mertojoso, Surabaya, sehingga cocok bagimu yang tinggal Ketintang, Kec. Gayungan, dan sekitarnya.
Nah, itulah beberapa rekomendasi dokter penyakit dalam di kota Surabaya yang bisa kamu kunjungi, berdasarkan lokasi praktiknya. Selain itu, kamu juga bisa tanya dokter spesialis penyakit dalam melalui aplikasi Halodoc jika situasimu sedang tidak memungkinkan untuk keluar rumah. Lewat fitur chat/video call secara langsung pada aplikasinya. Jadi tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang!
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan