5 Alasan Kenapa Penggunaan Gadget Menyebabkan Anak Malas
Halodoc, Jakarta – Apakah ibu termasuk orangtua yang membiarkan anak main gadget dalam durasi yang lama? Sebaiknya, segera hentikan kebiasaan ini karena main gadget dapat menyebabkan anak malas dan tidak baik untuk perkembangan kognitif dan motoriknya. Memang benar, beberapa permainan gadget dapat melatih anak untuk berpikir dan memecahkan masalah, tetapi sebagaimana manusia adalah makhluk sosial lengkap dengan pancaindranya.
Penelitian dari Dr. Aric Sigman, seorang psikolog dari Amerika Serikat yang mengamati pengaruh gadget pada perkembangan anak-anak dalam penelitiannya menunjukkan bahwa penggunaan gadget yang berkepanjangan dapat menyebabkan screen dependency disorder yang memberikan masalah perilaku, emosional, bahkan fisik. Bahkan untuk efek jangka panjangnya, SDD dapat menyebabkan kerusakan otak.
Alasan kenapa penggunaan gadget menyebabkan anak malas adalah sebagai berikut:
-
Gadget Membuat Anak Malas Bergerak
Kenapa begitu? Karena gadget membuat anak hanya terpaku di satu tempat saja dan bisa membuatnya bertahan sampai berjam-jam. Dalam kondisi terlalu berkonsentrasi dengan gadget, membuat anak ogah untuk bergerak, ngobrol dengan orangtua, bahkan sampai enggan untuk sekadar mengambil minum.
-
Anak Terbuai dengan Kenikmatan Bermain Gadget
Saking keasyikannya anak bisa sampai lupa waktu dan lupa segalanya hanya karena gadget. Kalau sudah kecanduan seperti ini secara tidak langsung membuat anak melupakan hal-hal lainnya dan menganggap gadget sebagai sumber kenikmatan dan membuatnya nyaman. Kebiasaan ini bisa membuat anak menganggap gadget adalah jawaban untuk hal-hal tidak menyenangkan sehingga anak menjadi malas untuk mengeksplorasi aktivitas lain.
-
Mengurangi Aktivitas “Real” Anak
Sejatinya, anak-anak harus lebih banyak menghabiskan waktu bermain secara real dalam arti tidak berkutat dengan digital sehingga kehilangan momen-momen real-nya. Ketika anak kehilangan momen-momen real-nya membuat anak tidak terbiasa dengan aktivitas di luar gadget. Bila terlalu sering mengalami hal ini bisa-bisa membuat anak akan gagap berinteraksi secara langsung dan malas bertemu orang. Justru ini sangat berbahaya bagi perkembangan sosial dan psikologis anak.
-
Paparan Layar Gadget yang Membuat Mata Lelah
Penjelasan lain kenapa anak main gadget tidak disarankan untuk dilakukan secara intens adalah karena paparan layar gadget bisa membuat mata lelah dan ketika mata lelah, maka anak menjadi malas untuk beraktivitas yang lain. Setelah main gadget bawannya, anak akan mengantuk ataupun lepas dari gadget langsung tidur sehingga tidak ada aktivitas lain.
-
Mood Belajar yang Menurun
Satu hal lain yang membuat penggunaan gadget harus dibatasi kepada anak-anak adalah karena kecanduan gadget bisa membuat mood belajar menjadi turun. Bagaimana tidak, ketika anak lebih banyak menghabiskan waktu bersama layar gadget, pasti maunya itu terus sehingga kehilangan minat untuk melakukan hal-hal bermanfaat lainnya termasuk belajar.
Mengurangi aktivitas bermain gadget adalah langkah pasti untuk menjaga pertumbuhan anak sesuai dengan usianya. Ketika anak kehilangan masa-masa emas pertumbuhannya, maka bisa dipastikan hal ini akan mengganggu tumbuh kembang anak secara signifikan saat dia dewasa.
Kalau ingin mengetahui lebih banyak mengenai kenapa penggunaan gadget bisa menyebabkan anak menjadi malas, serta pertanyaan seputar pola asuh lainnya, bisa tanyakan langsung ke Halodoc. Dokter-dokter yang ahli di bidangnya akan berusaha memberikan solusi terbaik untukmu. Caranya, cukup download aplikasi Halodoc lewat Google Play atau App Store. Melalui fitur Contact Doctor ibu bisa memilih mengobrol lewat Video/Voice Call atau Chat.
Baca juga:
- Gigi Tonggos Bisa Dihindari Sejak Dini
- Kapan Usia yang Baik untuk Anak Belajar Bahasa Asing?
- 8 Penyebab Anak Menjadi Gagap