4 Manfaat Buah Ara bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   18 Juli 2022

“Buah ara memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Mulai dari mengontrol kadar gula darah hingga meningkatkan kesehatan pencernaan.”

4 Manfaat Buah Ara bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui4 Manfaat Buah Ara bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

Halodoc, Jakarta – Buah ara menjadi salah satu buah yang cukup unik. Menurut banyak masyarakat, bentuk buah ara menyerupai seperti tetesan air mata. Ukuran buah ara pun tidak terlalu besar hanya sebesar ukuran ibu jari, tetapi didalamnya terdapat ratusan biji kecil.

Buah ara memiliki warna kulit ungu dan hijau. Meskipun berbeda, keduanya sangat aman untuk dikonsumsi. Biasanya, buah ara memiliki warna daging berwarna merah muda dan rasa manis. Jadi, tidak ada salahnya jika kamu mengonsumsi buah ini untuk merasakan berbagai manfaatnya untuk tubuh.

Inilah Manfaat Buah Ara untuk Kesehatan

Buah ara menjadi salah satu jenis buah yang sulit untuk ditemui. Padahal, buah ara termasuk buah yang memiliki kandungan vitamin dan nutrisi baik untuk tubuh. Bukan hanya buahnya, bahkan daun buah ara pun dipercaya bisa memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan.

Buah ini memiliki kandungan kalori yang rendah sehingga baik untuk dikonsumsi ketika kamu menjalankan diet. Sebelum mengetahui manfaatnya, berikut ini berbagai kandungan yang terdapat dalam buah ara:

  • Kalori.
  • Protein.
  • Lemak.
  • Karbohidrat.
  • Serat.
  • Tembaga.
  • Magnesium.
  • Kalium.
  • Riboflavin.
  • Tiamin.
  • Vitamin B6.
  • Vitamin K.

Buah ara juga memiliki kandungan gula alami. Namun, buah ara yang telah diproses dan dikeringkan dapat mengandung gula yang lebih tinggi. 

Untuk itu, pilihlah mengonsumsi buah ara yang masih segar dan belum mengalami proses apapun. Dengan begitu, kamu bisa merasakan berbagai manfaat buah ara untuk kesehatan, seperti:

1. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Kandungan serat pada buah ara sangat baik untuk membantu menjaga kesehatan pencernaan. Bahkan, jika kamu mengalami konstipasi, mengonsumsi buah ara bisa menjadi pengobatan alami untuk mengatasi masalah tersebut.

Selain itu, mengonsumsi buah ara sebanyak 45 gram setiap harinya bisa membantu kamu mengurangi gejala perut kembung yang dialami. Jadi, tidak ada salahnya mencoba buah ara agar kondisi pencernaan semakin optimal.

2. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Buah ara bisa melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh, termasuk ke jantung. Hal ini membuat kesehatan jantung meningkat dan menghindari kamu dari berbagai gangguan pada jantung.

3. Mengontrol Kadar Gula Darah

Selain buahnya, daun ara juga bisa dimanfaatkan untuk mengontrol kadar gula darah. Sebuah penelitian yang dilakukan di tahun 1998 pada 10 pengidap diabetes tipe 1, melaporkan bahwa kadar gula darah akan terkontrol dengan baik saat pengidap diabetes mengonsumsi teh daun ara setiap pagi.

4. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Buah ara memiliki manfaat baik untuk kesehatan kulit. Dengan mengonsumsi buah ara, kandungannya bisa memberikan efek antioksidan pada sel-sel kulit. Selain itu, kandungan pada buah ara membantu mengurangi kerusakan kolagen pada kulit. 

Itulah beberapa manfaat buah ara yang bisa kamu rasakan bagi kesehatan. Pastikan kamu tidak mengonsumsi buah ara secara berlebihan. Terlalu banyak mengonsumsi buah ara dapat memicu berbagai gangguan pencernaan, seperti diare.

Sebaiknya tanyakan langsung pada dokter melalui aplikasi Halodoc mengenai jumlah tepat yang bisa dikonsumsi agar manfaatnya dirasakan optimal. Kamu bisa download aplikasi Halodoc sekarang juga dan cari tahu informasi lainnya mengenai buah ara melalui dokter terpercaya.

Referensi:

Healthline. Diakses pada 2022. All You Need to Know About Figs.
Diabetes Research and Clinical Practice. Diakses pada 2022. Hypoglycemic Action of An Oral Fig-Leaf Decoction in Type-I Diabetic Patients.
Science Direct. Diakses pada 2022. Ficus Carica.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan