4 Cara Melakukan Push Up untuk Anak Laki-Laki
“Push up sebenarnya merupakan bentuk latihan yang mudah untuk dilakukan. Termasuk bagi anak laki-laki. Namun, penting memahami cara melakukan push up yang benar, untuk menghindari risiko cedera.”
Halodoc, Jakarta – Bicara soal gerakan olahraga yang murah dan mudah dilakukan di mana saja, tentunya push up perlu masuk dalam daftar. Latihan ini bisa dilakukan oleh siapa saja, termasuk anak-anak. Lantas, bagaimana cara melakukan push up untuk anak laki-laki?
Sebenarnya, tidak ada perbedaan cara dengan orang dewasa kok. Selama dilakukan dengan benar, push up bermanfaat untuk membangun kekuatan tubuh bagian atas dan inti. Gerakannya juga bisa dimodifikasi menjadi lebih menantang. Yuk simak pembahasannya!
Baca juga: Ketahui 2 Manfaat Melakukan Push Up Setiap Hari
Begini Cara Melakukan Push Up yang Benar
Berikut ini cara melakukan push up yang benar, untuk anak laki-laki, ataupun pemula yang baru mencoba:
- Lakukan Pemanasan
Meski terlihat sederhana, push up termasuk dalam gerakan olahraga yang butuh pemanasan. Gerakan ini akan melatih otot bahu, tangan, dan dada, fokuskan untuk melakukan pemasanan di tiga area itu. Namun, lebih baik lagi jika melakukan pemanasan secara keseluruhan.
Hindari melakukan push up jika mengalami cedera pada bahu, pergelangan tangan, atau siku. Bicarakan dengan dokter terlebih dahulu untuk mengetahui apakah latihan ini tepat dilakukan untuk kondisi yang dimiliki.
- Posisikan Tubuh dengan Benar
Setelah cukup pemanasan, langkah selanjutnya adalah memosisikan tubuh dengan benar. Bersiaplah di lantai dengan posisi merangkak. Posisikan tangan sedikit lebih lebar dari bahu.
Jangan mengunci siku, untuk menjaga agar bisa sedikit membungkuk. Lalu, rentangkan kaki ke belakang sehingga seimbang pada tangan dan kaki. Buka kaki selebar pinggul.
Baca juga: Tips Push Up agar Efektif Mengecilkan Lengan
- Turunkan Badan ke Lantai
Kontraksikan perut dan kencangkan inti tubuh dengan menarik pusar ke arah tulang belakang. Lalu, tarik napas saat perlahan menekuk siku dan menurunkan badan ke arah lantai, sampai siku berada pada sudut 90 derajat.
- Naikkan Badan ke Posisi Awal
Buang napas sambil mengontraksikan otot dada dan mendorong kembali badan ke atas dengan topangan tangan, hingga kembali ke posisi awal. Lakukan pengulangan gerakan 3 dan 4 sebanyak beberapa kali, semampunya.
Selain sit up atau pun push up, pose kayang juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini Cara Melakukan Kayang dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh“.
Itulah cara melakukan push up yang bisa dicoba untuk anak laki-laki. Bagi anak laki-laki yang masih dalam pertumbuhan, latihan ini sangat bermanfaat untuk menguatkan otot dan tulang, terutama di area dada, bahu, dan tangan. Bila mengalami masalah kesehatan setelah melakukan gerakan ini, segera buat janji dengan dokter di rumah sakit melalui aplikasi Halodoc, ya.
Referensi:
Very Well Fit. Diakses pada 2021. How to Do Push-Ups: Proper Form, Variations, and Common Mistakes.
Spiderfit Kids. Diakses pada 2021. A Simple How-to Guide for Teaching Push Ups to Kids.
Berlangganan Artikel Halodoc
Topik Terkini
Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan