5 Makanan Sehat Anti Depresi
Halodoc, Jakarta – Saat seseorang tengah merasa stres, cemas dan galau, biasanya ia akan disarankan melakukan hal-hal menyenangkan untuk meredakan tekanan. Hal menyenangkan yang sering jadi pilihan adalah berenang, tidur, menonton film hingga bernyanyi. Dan jangan lupakan satu kegiatan yang tak kalah asyik, yaitu makan.
Nyatanya, makan bisa jadi satu daftar kegiatan yang dapat menurunkan tingkat stres seseorang. Saat kamu tidak bisa mengontrol perasaan tertekan, hal ini bisa berujung depresi bahkan menurunnya kondisi kesehatan tubuh.
Namun, bukan sembarang makanan bisa kamu santap. Kamu mesti memilih makanan yang memang dianjurkan dikonsumsi saat sedang merasa tertekan. Jenis makanan ini, apabila dikonsumsi bisa mengubah senyawa kimia dalam otak menjadi lebih positif. Bahkan efek dari makanan ini bisa membuat seseorang tak lagi membutuhkan obat antidepresan untuk mengusir stres, lho.
Lantas apa saja daftar makanan yang dapat meningkatkan mood?
- Dark Chocolate
Dark chocolate alias cokelat hitam bisa jadi pilihan terbaik untuk mengusir stres. Selain memberi efek menenangkan, mengonsumsi makanan ini juga menyehatkan. Cokelat hitam disebut dapat membantu mengurangi kadar kolesterol “jahat” dalam tubuh. Dalam waktu bersamaan, cokelat ini juga bisa membantu menurunkan tekanan darah hingga mengurangi risiko terjadinya penyumbatan aliran darah.
Kandungan resveratrol dalam cokelat hitam berperan sebagai antioksidan yang dapat menguatkan sistem imun. Kandungan ini pun dapat merangsang peningkatan produksi endorfin di otak.
- Alpukat
Mengonsumsi satu buah alpukat setiap hari dapat menurunkan risiko depresi. Alpukat merupakan sumber makanan berprotein tinggi yang kaya akan asam amino tryptophan. Senyawa ini dapat membantu meningkatkan produksi serotonin, yaitu hormon “pengatur” suasana hati.
Selain itu, alpukat juga memiliki banyak kandungan vitamin dan lemak yang baik bagi tubuh. Tapi meski menyehatkan, kamu tetap perlu memerhatikan porsi saat mengonsumsi buah yang satu ini, ya.
- Yogurt
Sebuah penelitian dari University of Virginia School of Medicine menyebut bahwa konsumsi yogurt dapat membantu meringankan gejala depresi. Namun, masih perlu penelitian lebih lanjut untuk dapat menentukan kebenaran dari teori tersebut.
Penelitian sebelumnya dilakukan dengan melibatkan tikus. Para peneliti menyebut bahwa bakteri yang ada di dalam perut berperan dalam depresi. Para peneliti kemudian memberi tikus yogurt yang mengandung bakteri probiotik, dan hasilnya ada perubahan suasana hati menjadi lebih normal dan berkurangnya gejala-gejala depresi.
- Sayuran
Selain baik untuk pencernaan, mengonsumsi sayuran ternyata juga bisa meredam stres. Pakar kesehatan menyebut, makan sehat memiliki dampak baik bagi tubuh. Termasuk melindungi tubuh dari stres dan depresi, karena konsumsi sayuran dapat meningkatkan produksi hormon serotin.
Selain itu, sejumlah ahli meyakini bahwa depresi yang berat memiliki kaitan erat dengan peradangan otak. Maka banyak yang menyarankan untuk menghindari kondisi ini agar terhindar dari depresi. Salah satunya dengan mengonsumsi sayuran terutama yang berdaun gelap.
- Teh Hijau
Minumlah secangkir teh hijau hangat untuk menghilangkan penat yang mengganggu. Selain membuat tubuh lebih relaks, teh hijau juga berguna untuk menurunkan tingkat stres dan membuat otak lebih tenang.
Hal itu terjadi berkat kandungan asam amino theanin yang berperan dalam meningkatkan performa mental dan dapat melindungi tubuh dari serangan kanker. Selain teh hijau, kamu bisa mencoba jenis teh lain yang memiliki efek hampir sama yaitu teh chamomile. Jenis teh ini dapat menurunkan risiko gejala kecemasan yang kamu rasakan secara signifikan.
Punya masalah kesehatan dan butuh saran dokter? Pakai aplikasi Halodoc. Download di App Store dan Google Play untuk mulai bicara dengan dokter lewat Video/Voice Call dan Chat. Halodoc juga memudahkan dalam membeli obat dan produk kesehatan, pesanan akan diantar ke rumah dalam waktu satu jam. Kamu juga bisa juga merencanakan lab test di Halodoc jika diperlukan. Petugas laboratorium siap datang ke tempat kamu dan melakukan pengecekan yang dibutuhkan. Gunakan Halodoc, sekarang ya!