4 Cara Menghilangkan Kutu Rambut

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   27 September 2018
4 Cara Menghilangkan Kutu Rambut

Halodoc, Jakarta – Tak hanya memicu rasa gatal di kulit kepala, keberadaan kutu rambut bisa menjadi satu hal yang sangat mengganggu. Kutu rambut yang bersarang di kulit kepala bisa membuat seseorang sering menggaruk untuk menghilangkan rasa gatal, tentu saja hal itu bisa membuat aktivitas harian terganggu, bahkan bisa menurunkan tingkat percaya diri, lho!

Seiring berjalannya waktu, kutu rambut yang tidak ditangani dengan benar akan terus berkembang biak dan bertambah banyak. Namun jangan khawatir, hal itu masih bisa dicegah, kok. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kutu rambut, agar serangga tersebut tidak bertambah banyak dan mengganggu penampilan serta kesehatan rambut dan kulit kepala.

1. Menghilangkan Kutu dengan Sisir Serit

Kamu mungkin pernah melihat metode sisir serit digunakan untuk menghilangkan kutu rambut. Ya, cara ini memang sering dan menjadi metode paling umum dalam membasmi kutu di kulit kepala. Kamu bisa menggunakan sisir khusus ini dengan cara yang sangat sederhana.

Sebelum menggunakan sisir serit untuk menghilangkan kutu, pastikan rambut tidak dalam keadaan kering. Kamu bisa membasahi rambut dengan mengoleskan kondisioner atau pelembab rambut. Diamkan beberapa saat, lalu sisir rambut menggunakan sisir sering. Caranya adalah mulai sisir rambut dari kulit kepala, sampai ke pangkal dan berakhir di ujung rambut.

2. Memanfaatkan Bahan Dapur

Membasmi kutu rambut juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan bahan-bahan dapur, antara lain mayonaise, mentega atau butter, dan minyak zaitun. Cobalah untuk mengoleskan bahan dapur tersebut ke rambut dan diamkan selama beberapa saat. Kamu juga bisa menggunakan penutup kepala alias shower cap dan diamkan selama semalaman.

Setelah itu, sisir rambut secara perlahan sebelum mencucinya dengan air. Usahakanlah untuk menggunakan air bersih dan produk shampoo yang sesuai untuk menjaga kesehatan rambut. Meski banyak yang meyakini, tetapi menggunakan bahan-bahan tersebut untuk menghilangkan kutu masih membutuhkan penelitian lebih lanjut.

3. Pemakaian Hair Dryer

Mengusir kutu di rambut ternyata juga bisa dilakukan dengan menggunakan pengering rambut alias hair dryer. Pasalnya, udara panas yang dikeluarkan dari alat yang satu ini disebut mampu membasmi kutu beserta telurnya. Namun perlu diingat, jangan sampai berlebihan dalam menggunakannya, apalagi sampai mengatur suhu pengering terlalu panas.

Bukannya menghilangkan kutu, hair dryer yang terlalu panas malah bisa merusak rambut dan membakar kulit kepala. Sebaiknya juga tidak terlalu sering menggunakan pengering rambut dengan suhu tinggi, sebab bisa menyebabkan rambut menjadi kering, rontok, dan mudah patah.

4. Membotaki Kepala

Cara yang satu ini sering menjadi pilihan apabila segala usaha sudah dianggap tidak berhasil. Memotong habis rambut, hingga kepala botak, sering dijadikan pilihan untuk menghilangkan kutu rambut. Untuk membotaki kepala, kamu harus memiliki keyakinan agar tidak menyesal. Percaya saja, rambut kamu akan segera tumbuh dengan lebih sehat dan bebas kutu. Pastikan untuk membuang bekas potongan rambut jauh dari rumah. Dengan demikian, kutu tidak akan bisa “bersembunyi” dan kembali menyerang rambut.  

Punya masalah kesehatan dan butuh saran dokter segera? Pakai aplikasi Halodoc saja! Lebih mudah menghubungi dokter lewat Video/Voice Call dan Chat. Sampaikan semua keluhan seputar masalah kesehatan dan dapatkan tips menjaga kesehatan serta rekomendasi beli obat dari dokter terpercaya. Yuk, download sekarang di App Store dan Google Play!

Baca juga: